Home » » Bagian-Bagian Tumbuhan

Bagian-Bagian Tumbuhan

Salam Sains...
Apa sajakah penyusun suatu tumbuhan? Ciri tumbuhan dapat dibedakan mulai dari tingkatan sel, organ, sampai organisme yaitu tumbuhan itu sendiri. Lalu ada apa didalam sel tumbuhan? Suatu mahluk hidup tersusun dari bagian yang sangat kecil, bagian tersebut dinamakan sel. Begitu pula dengan tumbuhan, jika dilihat dari bentuknya, sel tumbuhan tidak terlalu berbeda dengan sel hewan. Dari segi ukuran, sel tumbuhan umumnya lebih besar dari sel hewan. Tumbuhan dapat melakukan fotosintesis yaitu membuat makanan sendiri dengan bantuan cahaya matahari. Untuk dapat melakukan proses tersebut, sel tumbuhan dilengkapi dengan beberapa komponen yang tidak dimiliki oleh sel hewan. Apa saja penyusun sel tumbuhan? Secara umum sel tumbuhan tersusun dari:
  • Dinding sel. Semua sel tumbuhan tersusun oleh dinding sel, dinding sel tumbuhan terbuat dari bahan yang disebut selulosa. Bahan ini cukup kuat sehingga dapat menjaga bentuk sel tumbuhan selalu tetap. Berbeda dengan sel hewan, sel hewan tidak memiliki dinding sel, bagian terluar dari sel hewan adalah membran sel. Pada sel tumbuhan, membran sel terletak tepat dibawah lapisan dinding sel.
  • Vakuola berukuran besar permanen, ini merupakan bagian yang mati, biasanya vakuola berbentuk kantong yang berisi cairan. Vakuola pada sel hewan kerang berperan, sebaliknya pada sel tumbuhan justru berperan sangat penting. Vakuola memiliki selaput yang memisahkannya dengan sitoplasma (tonoplasma). Fungsi vakuola pada tumbuhan yaitu sebagai tempat menyimpan bahan makanan (pada tumbuhan hasil), menyimpan produksi (alkaloid, atsiri), memblokir ampas metabolisme, dan mewarnai tumbuhan dengan kandungan pigmen.
  • Plastida (kloroplas, kromoplas, dan leukopas), merupakan organel yang terdapat pada sel tumbuhan. Plastida terdiri atas kloroplas, kromoplas, dan leukopas. Kloroplas mengandung klorofil untuk proses fotosintesis. Kromoplas mengandung pigmen kuning jingga dan merah (karoten). Sedangkan leukopas tidak memiliki warna dan mempunyai fungsi untuk menyimpan cadangan makanan. 
Ada jaringan apa saja di dalam tumbuhan?

Jaringan Pengangkut
Jaringan tumbuhan yang paling utama adalah jaringan pengangkut. Tidak semua tumbuhan memiliki jaringan pengangkut, contohnya lumut. Jaringan pengangkut pada tumbuhan dikenal dengan nama xilem dan floem, dimana masing-masing pembuluh ini memiliki fungsi yang berbeda-beda. Xylem berperan dalam pengangkutan air dan mineral dari dalam tanah ke daun. Dan floem/pembuluh tapis berperan menyalurkan hasil fotosintesis dari daun berupa karbohidrat ke seluruh bagian tumbuhan termasuk akar. 

Jaringan lainnya
Secara umum jaringan tumbuhan tersusun dari epidermis dan endodermis. Epidermis tumbuhan mengelilingi bagian korteks. Endodermis merupakan lapisan yang paling dalam. Korteks biasanya tersusun oleh parenkin dan kolenkin. Bagian-bagian jaringan tumbuhan yang senantiasa tumbuh adalah meristem.

Ada Organ Apa pada Tumbuhan?
Organ tumbuhan yang  umum kita temui di lingkungan sekitar bisa kita lihat pada gambar disamping. Satu tumbuhan biasanya terdiri dari akar, batang, buah, daun dan bunga. Bentuk organ tumbuhan ini berbeda-beda tergantung jenis tumbuhannya. Seperti pada tumbuhan berbiji tertutup dibagi menjadi dua kelompok yaitu monokotil dan dikotil, perbedaan kedua kelas tumbuhan ini akan terlihat jelas pada organ-organ seperti daun, batang, akar, dan bunga. Setiap organ tumbuhan memiliki fungsi masing-masing yang spesifik.
Posted by: Ani
SainsDucation Updated at: 11:48 AM

0 komentar:

Post a Comment